Hi Sobat Passpod!

Kamu berencana untuk liburan di Turki? Liburan di Turki banyak diminati loh guys, karena negara ini menawarkan wisata religi khususnya untuk umat Islam. Negara yang terletak di Benua Eropa dan sebagian di Benua Asia ini memiliki sejarah agama islam. Mayoritas penduduk di sana juga sama seperti di Indonesia yakni beragama Islam. Selain alasan tersebut, banyak masyarakat Indonesia yang penasaran karena beberapa masjid berikut yang terkenal sebagai destinasi wisata religi-nya. Kalo kesana, kamu wajib banget kunjungi masjid-masjid terbaik di Turki lewat #CeritaPasspod berikut ini yaaaaa.

  1. Masjid Terbaik : Blue mosque

Passpod, Masjid Turki, Wisata Turki, Liburan di Turki, Turki, Eropa
Source : stocksy united

Masjid biru atau Blue Mosque merupakan masjid yang juga menjadi bangunan paling ikonik untuk pariwisata Turki. Bangunan yang memiliki sejarah menarik ini dibangun mulai 1609 atas prakarsa Sultan Ahmet dan selesai pada tahun 1616. Arsitektur megah dari masjid biru tampak dari 6 menara masjid yang dibangun menjulang tinggi.

  1. Masjid Agung di Mardin

Passpod, Masjid Turki, Wisata Turki, Liburan di Turki, Turki, Eropa
Source : Pixabay

Ada satu masjid yang bisa menjadi destinasi wisata di Turki, tepatnya di sisi tenggara di Kota Mardin. Masjid Agung Mardin dibangun sekitar tahun 1184 hingga 1200 dengan ciri khas bangunan berupa kubah besar dengan menara yang masih kokoh sampai sekarang.

  1. Masjid Terbaik : Masjid UluCamii di Bursa

Passpod, Masjid Turki, Wisata Turki, Liburan di Turki, Turki, Eropa
Source : Dewangga Umroh

Masjid yang sudah berumur lebih dari 600 tahun ini merupakan peninggalan dari Sultan Bayezid dan dirancang oleh arsitek bernama Ali Neccar. Masjid UluCammi terletak di Burza, Turki dengan 20 kubah yang membuat masjid ini begitu spektakuler.

  1. Masjid Sulaimaniyah di Istanbul

Passpod, Masjid Turki, Wisata Turki, Liburan di Turki, Turki, Eropa
Source : Wattpad

Selain Masjid Biru, liburan di Turki akan lebih lengkap jika mengunjungi salah satu masjid terbesar di Istanbul yaitu Masjid Sulaimaniyah. Masjid dibangun oleh arsitek bernama Mimar Sinan dibawah perintah Sutan Sulaiman I pada sekitar tahun 1550. Banyak hal menarik dari Masjid Sulaimaniyah untuk wisata religi Kamu . Tidak hanya menjadi bangunan tempat ibadah saja, masjid ini juga difungsikan untuk madrasah, rumah sakit, sekolah, tempat pemandian umum, bahkan dapur umum yang memfasilitasi makanan bagi yang kekurangan.

  1. Masjid Terbaik : Masjid Rustem Pasha di Istanbul

Source : istanbul clues

Turki memang menjadi negara dengan puluhan ribu masjid, di ibu kotanya saja ada banyak dan salah satunya adalah Masjid Rustem Pasha. Bangunan masjid menggunakan arsitektur ottoman dengan bentuk bangunan yang unik yaitu segi delapan. Keramik warna merah menjadi interior masjid yang bahannya didatangkan langsung dari tempat terbaik di Turki.

  1. Masjid Diyarbakir

Source : svbusinesshotel

Wisata di Turki juga menawarkan destinasi wisata religi seperti Masjid Diyarbakir yang terkenal sebagai bangunan peninggalan tertua di Turki. Masjid Diyarbakir disebut sudah ada sejak 2000 tahun sebelum masehi yang sebelumnya merupakan bangunan gereja.

Keunikan lain dari masjid ini adalah pernah digunakan bersama-sama oleh umat muslim dan kristen di Turki. Pembangunan masjid kembali dilakukan dan dibantu arsitektur asal Siria sehingga modelnya mirip dengan masjid yang ada di Damascus, yakni Masjid Umayyad.

  1. Masjid Terbaik : Masjid Selimiye di Edirne

Source : turkishh archaeological news

Kota Edirne yang berbatasan dengan Yunani dan Bulgaria memiliki bangunan masjid yang megah. Masjid Selimiye, bangunan peninggalan masa pemerintahan Sultan Selim II dan menjadi masjid dengan menara paling tinggi ke dua di dunia. Kubah masjid ini memiliki ukuran diameter hingga 31,5 meter dengan ketinggian 43,25 meter. Masjid Selimiye bisa menjadi destinasi wisata kamu jika mengunjungi Turki.

Wisatamu di Turki pasti akan jadi lebih seru dan nyaman dengan Passpod yang merupakan one stop solution bagi turis selama perjalanan traveling. Berbagai atraksi menarik di berbagai tempat dunia juga bisa dipesan. Itulah daftar masjid terbaik di Turki yang menjadi destinasi wisata religi dengan berbagai hal menarik untuk pengalaman liburan di Turki yang tidak terlupakan. Kamu tertarik untuk mengunjungi masjid yang mana nih?

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *